Menuju Tingkat
Akhir
Semester empat sudah hampir di
ujung jalan. Sejauh ini perjuangannya lumayan berat: tugas-tugas mata kuliah
yang tidak berhenti untuk datang ditambah segala persiapan menuju praktik kerja
lapangan yang ribet dan memakan banyak waktu.
Tingkat akhir tentunya akan lebih
berat lagi, perjuangan menyusun tugas akhir yang terkenal memberatkan itu akan
dimulai sebentar lagi. Beban sebagai mahasiswa akan bertambah berat,
Menuju tingkat akhir, saya
mempunyai beberapa rencana yang akan dilakukan di tingkat 4:
- Lebih rajin belajar, terutama tentang metode-metode baru yang tidak dipelajari saat perkuliahan agar memiliki referensi metode yang lebih luas untuk permasalahan penelitian yang akan saya teliti.
- Mengurangi sifat menunda-nunda. Saya akan berusaha untuk lebih menghargai waktu karena setelah menjalani semester empat yang berat ini saya sadar betapa pentingnya me-manage waktu dengan benar.
- Mulai membuat jadwal dan timeline untuk tugas akhir. Walaupun saya belum menemukan topik penelitian yang pasti, tapi saya akan mulai mengatur timeline untuk mencari topik yang pas sekaligus belajar untuk menyelesaikan tugas akhir.
- Memperbanyak membaca terutama penelitian-penelitian agar bisa menambah wawasan dan referensi dalam mengerjakan tugas akhir
3.
4.
Comments